Gaya Memengaruhi Gerak Benda dan Bentuk Benda. Apa itu?

IPA > IPA SD > Gaya, Gerak, dan Energi

Artikel kali ini akan mempelajari tentnag Gaya gerak. Apa Itu?. Apa itu, jangan dimasukkan. Gaya bisa dikatakan tenaga atau daya. Tenaga kita keluarkan dapat membuat suatu benda. Begitupula dengan benda lainnya.  Jadi,Untuk lebih memahami tentang gaya gerak  simaklah di bawah ini.

Gaya Memengaruhi Gerak Benda 
Gaya memengaruhi benda akan mengalami sifat gerak yaitu pada benda diam dan benda bergerak.

1. Gaya memengaruhi benda diam
Gaya memengaruhi benda diam menjadi bergerak
Gaya membuat benda bergerak
Gaya dapat membuat benda diam menjadi bergerak. Dalam kegiatan sehari-hari, banyak sekali contoh benda diam yang bergerak. Salah satu contohnya adalah bola yang kita tendang. Bola kita tendang akan bergerak sesuai arah kemana bola itu kita tendang. Jika tidak ditendang, bola tersebut akan tetap diam.

Contoh lainnya adalah menarik mejamu, pada saat bersih-bersih rumah, melempar batu ke sungai adalah contoh dari benda diam menjadi bergerak. 

Gaya tidak bisa membuat benda bergerak
Memerlukan gaya lebih besar
untuk menggerakkan benda
Untuk membuat benda diam menjadi bergerak dibutuhkan besar gaya yang cukup. Jika gaya yang diberikan tidak cukup, benda diam akan tetap diam. misalnya, anak kecil tidak bisa mendorong lemari yang berat. Walaupun didorong sekuat tenaga lemari tidak dapat bergerak. Meja dapat bergerak jika dibantu oleh orang dewasa dengan cukup tenga untuk menggerakkan lemari itu.

Benda diam dapat digerakkan jika dikenai besar gaya yang cukup. misalnya merobohkan pohon tidak bisa didorong oleh 5 orang dewasa. Akan tetapi, pohon dapat dirobohkan dengan menggunakan buldozer. Salah satu contohnya adalah gambar di samping. 

2. Gaya memengaruhi benda bergerak
Gaya membuat benda bergerak menjadi diam
Gaya membuat benda bergerak
menjadi diam
Gaya dapat membuat bergerak benda menghasilkan bermacam-macam hasil. Benda bergerak dapat menjadi diam jika diberikan gaya. Misalnya Bola yang bergerak akan diam jika ditangkap.

Benda bergerak dapat menjadi berubah arah jika dikenai gaya. Contohnya adalah Bola yang bergerak akan berubah arah jika ditendang.

Benda bergerak dapat bergerak makin cepat jika mendapatkan tambahan gaya. Bola yang bergerak lambat ketika ditendang maka akan semakin cepat. Benda dapat bergerak semakin cepat jika mendapatkan gaya yang semakin besar.
Gaya memerlukan tenaga cukup untuk menggerakkannya
Gaya memerlukkan tenaga cukup
untuk menggerakannya.

Lemari yang didorong oleh satu orang akan berbeda kecepatannya jika kita menggunakan lebih dari satu orang. Contoh lainnya adalah gambar di samping. Sebuah alat ski didorong oleh satu orang tidak cukup orang maka perlu tambahan orang untuk mempercepat laju ski itu.

Pengaruh gaya tergantung berapa besar gaya yang di dapatkan benda itu. misalnya bola besi bergerak cepat yang ditanggkap tidak bisa dihentikan kecuali jika langsung ke tanah. Itu karena bola besi memiliki gaya yang lebih tinggi di bandingkan dengan kita yang menangkap.

b. Berbagai macam gerak benda
a. Benda bulat dapat melakukan gerakan berputar. Pada bola dapat berputar dan begitu pula pada gasing.
b. Pada lintasan miring benda menggelinding ke arah bawah. misalnya pada roda yang dibiarkan dilintasan miring. Jadi, gerakan menggelinding adalah gerakan berputar sambil berpindah.
c. Benda dapat jatuh ke bawah. misalnya pada kaleng yang dijatuhkan ke lantai.
d. Benda dapat memantul. misalnya bola basket yang dijatuhkan ke tanah.Jenis gerak benda antara lain berputar, menggelinding, jatuh, memantul, dan mengalir.

1. Hal-hal yang memengaruhi gerak benda
Permukaan benda memengaruhi gerak benda
Gaya Pada  Permukaan Benda 
a. Berat benda memengaruhi gerak benda
Berat benda dapat memengaruhi gerak benda. misalnya batu yang beratnya 1kg lebih cepat dibandingkan dengan berat batu 1 ons.

b. Luas permukaan benda memengaruhi gerak benda
Luas permukaan benda memengaruhi gerak jatuh benda. misalnya kertas yang diremas jatuh lebih cepat dibandingkan dengan kertas lembaran terbuka.


c. Bentuk permukaan benda memengaruhi gerak benda
Lintasan benda memengaruhi gerak benda
Gaya pada Lintasan gerak benda
Semakin kasar permukaan suatu benda, semakin sulit benda itu menggelinding. misalnya tempat yang lebih halus lebih mudah bergelinding daripada ditempat yang permukaan yang kasar.

d. Bentuk permukaan lintasan memengaruhi gerak benda.
Permukaan lintasan yang lebih halus mempengaruhi gerak benda dibandingkan permukaan lintasan yang lebih kasar. Mobil yang berjalan dipermukaan aspal dengan mobil di permukaan yang berbatu.


2. Manfaat Gerak Benda
Manfaat gerak benda - arum jeram
Arum Jeram
Gerak benda sangat bermanfaat dalam kehidupan kita tanpa kita sadari. Berikut ini beberapa manfaatnya;
a. Gerak roda untuk menjalankan motor, mobil, sepeda, dan lain-lain.
b. Gerak jatuh dimanfaatkan sebagai olahraga udara, misalnya terjun payung.
c. Gerak angin untuk memutar baling-baling yang digunakan untuk pembangkit listrik tenaga angin di Belanda.
d. Gerak putar roda dimanfaatkan untuk memindahkan benda berat.
Manfaat Gerak Benda - Terjun Payung
Terjun Payung
e. Gerak buldoser untuk merobohkan bangunan yang telah tua.
f. Arus air yang digunakkan untuk olahraga air.
g. Gerak mesin cuci untuk membersihkan pakaian.
h. Menggerakkan helikopter dengan memanfaatkan udara dan baling- baling yang berputar.

Itu semua hanya contoh kecil dari manfaat dari gerak benda. Contoh gerak benda itu banyak sekali dari kita ketahui sampai tidak kita ketahui. Jadi, gaya memengaruhi gerak benda bermanfaat bukan. 

c. Gaya Memengaruhi Bentuk Benda
Gaya memengaruhi bentuk benda
Gaya memengaruhi bentuk benda
Gaya dapat mengubah bentuk benda. Pada kehidupan sehari-hari pernah memeras gelas plastik yang terjadi berbentuk kusam. Makin besar gaya, makin besar pula perubahannya. Adonan kue adalah contoh benda padat yang paling mudah diubah bentuknya. Jika ditekan dan digulung bentuk tepung akan berubah menjadi bentuk yang lain. Dari contoh gambar disamping yaitu meremas kertas membuat kertas kusam dan tidak berbentuk lembaran lagi.

0 komentar: